Wednesday, February 07, 2007

Banjir ... UJIAN JALAN TERUS

Mulai dari hari Selasa, 6 Februari 2007 sampai dengan Jum'at 9 Februari 2007, SMK Negeri 3 Jakarta Melaksanakan Kegiatan Uji Kompetensi Siswa yang di Ikuti oleh 175 orang peserta terdiri dari 76 orang peserta dari program studi administrasi perkantoran, 67 peserta dari program studi Akuntansi dan 32 orang peserta dari program studi penjualan.

Walaupun ada diantara peserta dan guru pengawas yang rumahnya terkena banjir, tapi itu bukan menjadi halangan, uji kompetensi tetap dilaksanakan. Baik siswa maupun guru pengawas tetap semangat melaksanakan uji kompetensi ini.

Sejak awal kami telah memutuskan untuk menugaskan siswa kelas I dan II belajar di rumah, sehingga mereka tak perlu datang ke sekolah ...

Uji kompetensi yang dilaksanakan ini adalan awal rangkaian kegiatan pendahuluan sebelum ujian nasional dilaksanakan, yang di dalamnya terlibat unsur-unsur dari dunia usaha dan industri sebagai penilai pada kegiatan ini.

Pada foto terlihat siswi kami sedang melakukan ujian dan guru kami Pak Bahar sedang mengawas sambil mengerjakan tugas lainnya menggunakan Note book (salut!)

Ket: Foto dan artikel diedit dari tulisan Pak Deni Triwardana di web SMK Negeri 3 Jakarta

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home